Artikel

Pagi Ini Gubernur Datangi Korban Kebakaran, Langsung Serahkan Bantuan

admin Artikel

TARAKAN – Sesuai yang direncanakan, pagi ini, Gubernur Kaltara, Dr. H. Irianto Lambrie bersama istri melakukan peninjauan ke lokasi kebakaran Pasar Batu, Sebengkok, Kota Tarakan, sekaligus mengunjungi dan bersilaturahmi dengan warga terdampak kebakaran di lokasi penampungan di areal Masjid At Taqwa, Sebengkok.

Irianto mengatakan, Atas musibah ini, saya atas nama pribadi, keluarga dan Pemprov Kaltara menyampaikan rasa empati, turut berduka dan prihatin atas musibah ini.

“Kita berharap peristiwa ini tak terulang lagi. Dari itu, saya juga berharap adanya perhatian yang baik dalam pengelolaan hal-hal yang berbahaya dan dapat menyebabkan kebakaran seperti api, listrik, gas dan lainnya” tuturnya.

Penting saya jelaskan, bahwa begitu musibah ini terjadi, saya langsung memerintahkan kepada seluruh pejabat dan instansi teknis terkait untuk bergerak cepat melakukan hal-hal yang diperlukan.

Saya juga salut dengan para korban kebakaran yang telah tegar menghadapi musibah ini. Hal ini harus dijaga, utamanya kerukunan dan terus membangun pengertian, tolong-menolong dan rasa empati kepada sesama.

Saya sudah menyurati Walikota Tarakan agar memprioritaskan pengurusan bukti administrasi kependudukan bagi para korban kebakaran. Pemprov Kaltara juga akan berkoordinasi dengan Pemkot Tarakan untuk penanganan lebih lanjut pada eks lokasi kebakaran.

Dalam kesempatan tadi, saya juga menyerahkan bantuan. Besarmya setiap KK akan dapat bantuan tunai senilai Rp 4 juta. Selain juga berupa bantuan lain yang berbentuk barang.

Saya berharap bantuan tunai ini dapat digunakan sebagai modal usaha, atau hal lainnya yang bermanfaat.

Bantuan ini, berasal dari sumbangan para ASN di lingkup Pemprov Kaltara atas imbauan Gubernur Kaltara. Lalu, ada melalui Baznas Kaltara lewat dana yang terhimpun melalui program Kaltara Berzakat pada 2019. Ini merupakan hasil zakat, infak dan sedekah para ASN Pemprov Kaltara, terangnya.

Lalu, ada Bantuan Sosial (Bansos) Tidak Terduga serta bantuan pribadi Gubernur Kaltara beserta keluarga.

Ada juga bantuan logistik yang dihimpun dari BPBD dan Dinsos Kaltara, TP PKK Kaltara dan titipan dari anak saya, Anggota DPR RI Arkanata Akram.

Secara khusus, saya juga memerintahkan Dinkes dan RSUD Tarakan untuk melakukan pemeriksaan dan pengobatan gratis, serta bimbingan pasca trauma.

Terakhir, saya mengajak kita semua untuk berdoa agar Allah SWT memberikan keberkahan, kesabaran dan kemudahan agar tidak terulang kembali musibah seperti ini.

Sebelum ke lokasi kebakaran, pagi subuh tadi saya menyempatkan untuk silaturahmi dan melaksanakan Shalat Subuh berjamaah di Masjid Darul Hikmah, Jalan Mulawarman, Karang Anyar Pantai, Tarakan Barat.

“Saya salut dan bangga dengan masyarakat di lingkungan masjid ini. Kebersamaannya sangat baik”, kata Irianto.

Kehadiran masjid, bukan hanya untuk ritual agama. Tapi juga dapat mendidik masyarakat, dan memberikan keberkahan bagi masyarakat yang ada di sekitarnya. Masjid ada yang dibangun atas inisiatif masyarakat, juga dibangun oleh dukungan pemerintah.

Masjid Darul Hikmah sendiri, salah satunya dibangun dengan dukungan dana hibah Pemprov Kaltara senilai Rp 300 juta. Juga ada dana infak para pejabat di lingkungan Pemprov Kaltara.

Irianto berharap manajemen pengelolaan masjid ini dapat berjalan dengan baik. Banyak masjid yang pengelolaannya sangat baik. Saya sangat menyarankan dilakukan studi banding ke masjid yang manajemen pengelolaannya bagus.

DPMPTSP Kaltara

Pelayanan DPMPTSP Provinsi Kalimantan Utara

  • Senin - Kamis :
  • Jum'at :
  • Sabtu - Minggu :
Publikasi
Comments

Lokasi

  • Alamat Kantor

    Jalan Rambutan
    Gedung Gabungan Dinas II (Lantai 1) Tanjung Selor, Provinsi Kalimantan Utara

  • Telepon Kantor / HP

    (0552)2029748 / Pelayanan Perizinan (+62)85245809820 / Pengaduan (+62)85352217708

  • Email

    dpmptsp.provkaltara@gmail.com

Visitor
Copyright © 2018 Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Provinsi Kalimantan Utara